Tahun 2021, Disdik Sumenep akan Terapkan Asesmen Nasional Sebagai Pengganti Ujian Nasional

Tahun 2021, Disdik Sumenep akan Terapkan Asesmen Nasional Sebagai Pengganti Ujian Nasional

Smallest Font
Largest Font

SUMENEP | LIPUTAN12 – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur akan menerapkan Asesmen Nasional (AN) sebagai pengganti Ujian Nasional (UN).

Skema evaluasi proses belajar mengajar ini merupakan keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim, sebagai pengganti Ujian Nasional pada 2021.

Diketahui, Asesmen Nasional adalah pemetaan mutu pendidikan pada seluruh sekolah, madrasah dan program kesetaraan jenjang dasar dan menengah.

Kasi Kurikulum Disdik Sumenep mengatakan, saat ini masih melakukan sosialisasi secara bertahap di seluruh lembaga yang ada di bawah naungannya, yakni untuk mempersiapkan penerapan Asesmen tersebut.

“Diperkirakan pelaksanaanya bulan Maret ini, secara teknis Asesme kami lakukan secara bertahap, untuk kecamatan Kota sudah kita sosialisasikan,” ujar Sri Agustina, Kamis (7/1/2021).

Selain itu pihaknya menilai, asesmen nasional berbeda dengan skema yang digunakan pada sebelumnya yaitu ujian nasioanl.

“Jadi pemerintah akan memotret masing-masing sekolah. Maka Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) ini berbeda dengan UN sebelumnya,” paparnya.

Sri Agustina menambahkan, ada tiga instrumen yang akan dilakukan, di antaranya seperti mensurvei AKM itu sendiri yang meliputi literasi dan numearasi. Kemudian Survei karakter dan Survei lingkungan belajar.

“Nanti akan di potret secara per-sekolah bagaimana kompetensi siswanya, prosesnya, dan lingkungannya apakah mendukung atau tidak,” tukasnya.

Reporter : Imam Kachonk
Redaktur : Lekat Azadi
Copyright© liputan12 2021

Editors Team
Daisy Floren