Pemasangan U-Ditch Terkesan Asal-asalan, Camat Citeureup Bilang Sudah Dilaporkan ke Dinas

Pemasangan U-Ditch Terkesan Asal-asalan, Camat Citeureup Bilang Sudah Dilaporkan ke Dinas

Smallest Font
Largest Font

BOGOR | LIPUTAN12 – Proyek pemasangan U-Ditch pada saluran drainase atau gorong-gorong di Jalan Raya Citeureup-Babakan Madang Kecamatan Citeureup Kabupaten Bogor, tepatnya Jalan Pahlawan Desa Sanja, terkesan dikerjakan asal-asalan.

Dari pantauan liputan12.id, Minggu sore, nampak di beberapa titik pemasangan U-Ditch terlihat genangan air.

Camat Citeureup Ridwan Said ketika dikonfirmasi terkait kegiatan tersebut, ia mengatakan bahwa hal itu sudah kami sampaikan laporan ke dinas pekerjaan umum dan penataan ruang atau DPUPR.

“Sudah kami sampaikan laporan ke Dinas PUPR,” kata Ridwan Said kepada wartawan melalui pesan singkat WhatsApp, Minggu (25/9/2022).

“Kami berharap agar drainase berpungsi dengan baik dan bermanfaat sesuai keinginan warga masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, warga setempat yang ditemui di lokasi menyebutkan terlalu tinggi saluran (U-Ditch-red) sama tanah sebelumnya,” kata warga yang enggan disebutkan namanya.

Ia mengeluhkan bekas galian, karena kalau diperbaiki atau ditimbun harus bayar ke mereka (pekerja-red).

“Iya pak, bekas galiankan banyak. Terus mereka (pekerja-red) bilang kalau diperbaiki atau ditimbun ya harus bayar,” keluhnya.

Untuk diketahui, kegiatan proyek pembuatan saluran drainase atau gorong-gorong pada jalan Citeureup-Babakan Madang Kecamatan Citeureup dikerjakan oleh penyedia jasa CV. Salak Singgalang dan bertindak sebagai Konsultan pengawas yakni PT. Nasuma Putra dengan masa pelaksanaan 90 (sembilan puluh) hari kalender.

Proyek tersebut menghabiskan biaya anggaran sebesar senilai Rp. 287.837.000,00.,- (dua ratus delapan puluh tujuh juta delapan ratus tiga puluh tujuh rupiah) yang bersumber dari anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Kabupaten Bogor tahun anggaran 2022.

(Hingga berita ini diturunkan, awak media masih akan dan terus melakukan upaya verifikasi lebih lanjut ke pihak terkait).

Editor                    : Lekat Azadi
Copyright © 2022 liputan12.id

Editors Team
Daisy Floren