Pastikan Ketersediaan Oksigen Aman, Danrem 061/SK dan Bupati Bogor Tinjau Posko PPKM Darurat
BOGOR | LIPUTAN12 – Untuk memastikan ketersediaan oksigen di Kabupaten Bogor lancar dan aman, Komandan Korem (Danrem) 061/Suryakancana Brigjen TNI Achmad Fauzi bersama Bupati Bogor Ade Yasin melakukan peninjauan langsung ke Pos Komando (Posko) Pengendalian Oksigen di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupten Bogor, Sabtu (17/7/2021).
Dalam peninjauan tersebut, Danrem 061/SK didampingi Dandim 0621/Kabupaten Bogor Letkol Inf Sukur Hermanto, dan Kapolres Bogor AKBP Harun. Nampak juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, KH. Agus Salim, Lc.
Danrem 061/SK Brigjen TNI Achmad Fauzi mengatakan dari hasil peninjauan di Posko pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat, dipastikan proses untuk kebutuhan oksigen di Kabupaten Bogor berjalan lancar.
“Hari ini juga diberangkatkan 110 tabung oksigen,” ujar Brigjen TNI Achmad Fauzi.
Sementara untuk rumah sakit, lanjutnya, mereka mempunyai alat untuk bisa memproses hidrogennya.
“Jadi, untuk kebutuhan oksigen Kabupaten Bogor, Alhamdulliah lancar dan aman,” jelas Danrem 061/Sk.
Ia menambahkan, hanya tadi ada beberapa kendala, di antaranya untuk tim pemulasan jenazah yang masih kekurangan Alat Pelindung Diri (APD).
“Namun untuk hal itu kita akan berupaya mencari dan memberikan yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan APD termasuk untuk penggali makam. Mudah-mudahan kita bisa dukung sepenuhnya,” tandasnya. **
Redaktur : Lekat Azadi
Copyright ©2021 liputan12.id