Jabatan Danskadron Udara 8 Lanud Atang Sendjaja Diserahterimakan

Jabatan Danskadron Udara 8 Lanud Atang Sendjaja Diserahterimakan

Smallest Font
Largest Font

LIPUTAN12.ID|BOGOR – Jabatan Komandan Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja diserahterimakan dari Letkol Pnb David Dwi Martin W, kepada Letkol Pnb Betya Lukman M yang dilaksanakan dalam upacara militer dengan inspektur upacara Komandan Lanud Atang Sendjaja, Marsma TNI Eding Sungkana, bertempat di Apron Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja, Rabu (8/1/2020).

Pergantian jabatan Komandan Skadron Udara 8 ditandai dengan penanggalan tanda jabatan dari Komandan Skadron yang lama dan pemasangan tanda jabatan serta penyerahan tongkat Komando kepada Komandan Skadron Udara yang baru dan tunggul Skadron Udara 8 oleh Komandan Lanud Atang Sendjaja.

“Pergantian jabatan bukanlah sesuatu yang baru dalam organisasi, dan juga bukan sesuatu yang begitu saja terjadi, karena didalamnya mengandung makna yang luas, disamping sebagai sarana tour of area dan tour of duty dalam suatu proses mata rantai pembinaan personel,” ujar Danlanud Ats dalam sambutannya.

Danlanud Ats melanjutkan, sertijab Danskadron Udara 8 ini merupakan pembinaan dan pendayagunaan sumber daya manusia agar optimal. Dan juga merupakan indikator utama dari kesinambungan kepemimpinan di dalam organisasi.

“Setiap pergantian personel tentu mengandung suatu harapan tersendiri, berupa terwujudnya penyegaran manajemen yang akan berimplikasi terhadap peranan Lanud Atang Sendjaja dalam menghadapi situasi aktual yang terus berkembang,” beber Danlanud Ats.

Pada kesempatan tersebut, Danlanud Ats menyampaikan ucapan terimakasih serta penghargaan kepada Letkol Pnb David Dwi Martin W atas dedikasi, loyalitas serta kinerja yang baik selama ini sebagai Komandan Skadron Udara 8.

“Semoga ditempat tugas yang baru dapat menunjukan kiprahnya dan semakin sukses lagi,” ungkap Danlanud Ats.

Hal senada disampaikan juga kepada Letkol Pnb Betya Lukman M atas kepercayaan yang telah diberikan pimpinan kepada saudara, “ini adalah suatu kehormatan sekaligus tanggungjawab untuk mengemban tugas sebagai Komandan Skadron Udara 8 Lanud Atang Sendjaja, berikanlah yang terbaik bagi Angkatan Udara khususnya Lanud Atang Sendjaja,” pungkas Danlanud Ats.

Letkol Pnb David Dwi Martin selanjutnya akan menjabat sebagai Danskadtar I Wingtar AAU. Sedangkan Letkol Pnb Betya Lukman sebelumnya menjabat sebagai Kalambangja Wing 4 Lanud Ats.

Serahterima jabatan Komandan Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja, dari Letkol Pnb David Dwi Martin kepada Letkol Pnb Betya Lukman, juga diikuti dengan serah terima jabatan Ketua PIA Ardhya Garini Ranting 02 Cabang 3/D. I Skadron Udara 8, dari Ny. Ivone David Dwi Martin, kepada Ny. Ika Hardiani Betya Lukman, yang dipimpin langsung oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/D. I Lanud Ats Ny Mira Eding Sungkana, bertempat di kantor PIA Ardhya Garini Ranting 02 Cabang 3/D. I Skadron Udara 8.

Turut hadir dalam sertijab Danskadron Udara 8 Lanud Ats, Komandan Wing Udara 4 Lanud Ats Kolonel Pnb A. F. Picaullima, Komandan Wingdikum Kolonel Sus Evi Zuraida, S.H., M.H., para mantan Danskadron Udara 8, para Komandan Satuan TNI dan Polri Kota dan Kabupaten Bogor, para Kepala Dinas, serta Perwira Staf Lanud Atang Sendjaja.

Kapentak Lanud Ats/Redaksi

Editors Team
Daisy Floren