Danlanud JB Soedirman Buka Rapat Teknis Persiapan Pelaksanaan Karya Bakti dan Baksos TNI/Koopsau I Tahun 2020

Danlanud JB Soedirman Buka Rapat Teknis Persiapan Pelaksanaan Karya Bakti dan Baksos TNI/Koopsau I Tahun 2020

Smallest Font
Largest Font

LIPUTAN12.ID|PURBALINGGA – Komandan Landasan Udara (Danlanud) Jenderal Besar (JB) Soedirman Letnan Kolonel Pnb Arie Sulanjana, S.T., M.P.M., didampingi Aspotdirga Kaskoopsau I Kolonel Pnb Andreas A. Dhewo, M.Sc., M.Si (Han) bersama tim membuka rapat teknis persiapan pelaksanaan Karya Bhakti dan Bakti Sosial TNI/Koopsau I Tahun 2020 di wilayah Lanud J.B. Soedirman, Purbalingga, Kamis (09/012020) bertempat di ruang rapat Lanud J.B. Soedirman.

Danlanud J.B. Soedirman dalam sambutannya saat membuka rapat mengatakan, kegiatan Karya Bakti TNI dan Bakti Sosial ini merupakan salah satu program TNI bidang teritorial yang bersifat terpadu yang melibatkan TNI, Pemerintah Daerah serta masyarakat, yang tujuannya adalah untuk meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah guna mewujudkan ketahanan wilayah yang tangguh dan berwawasan kebangsaan, sekaligus untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang telah terjalin sejak perjuangan merebut kemerdekaan.

“Disamping itu, kegiatan Karya Bakti TNI dan Bakti Sosial ini juga merupakan perwujudan dari jati diri TNI sebagai tentara rakyat yang berjuang demi kepentingan rakyat, dalam keikutsertaan-nya mendorong serta memacu pelaksanaan pembangunan, sehingga potensi masyarakat utamanya yang berada di pedesaan termotivasi dalam mewujudkan kesejahteraan lahir dan batin,” kata Letnan Kolonel Pnb Arie Sulanjana S.T., M.P.M.

Diakhir sambutannya Danlanud berharap agar pelaksanaan kegiatan Karya Bakti TNI dan Bakti Sosial ini patut kita sambut dengan baik dengan cara melaksanakannya secara sungguh-sungguh, serta melakukan koordinasi secara terus-menerus guna menghindari terjadinya berbagai hambatan dan kesulitan sehingga pencapaian sasaran dapat dicapai lebih optimal.

Sementara itu Aspotdirga Kaskoopsau l Kolonel Pnb Andreas A. Dhewo., M.Sc., M.Si (Han) bersama tim dalam arahannya menerangkan berbagai teknis kegiatan Karya Bakti TNI yang akan dilaksanakan seperti renovasi Mushola di Desa Kembangan Kab. Purbalingga, renovasi rumah tidak layak huni (rtlh) di Desa Wirasaba Kab. Purbalingga, renovasi rumah tidak layak huni di Desa Kembangan Kab. Purbalingga, renovasi rumah tidak layak huni di Desa Wirasaba, dan pembangunan sumber dan saluran air yang sering mengalami kekeringan saat musim kemarau di Kab. Purbalingga serta melaksanakan Karya Bakti non fisik berupa ceramah Potdirga dan ceramah kesehatan.

Selain Karya Bakti fisik dan non fisik juga akan dilaksanakan kegiatan Baksos berupa operasi mata katarak dengan target 100 orang, sunatan massal target 50 org, pemeriksaan kesehatan pemeriksaan/pelayanan KB, bantuan Kaki palsu, IVA test, pemerian paket sembako, pemberian bantuan Kursi Roda, pemberian bantuan Kacamata baca, dan pemberian bantuan tas sekolah, serta akan ditampilkan juga hiburan Rakyat, Pasar Murah, pertunjukan dari Ordiga berupa Para Motor, dan Terjun Payung.

Hadir dalam rapat tersebut antara lain Aspotdirga Kaskoopsau l Kolonel Pnb Andreas A. Dhewo, M.Sc., M.Si (Han), Komandan Lanud J.B. Soedirman Letkol Pnb Arie Sulanjana, ST., M.P.M., Pabandya Bakkomsos Spotdirga Koopsau l Letkol Pas Catur Yanuar Prajoko, Kasi Dukkes Koopsau l Letkol Kes Ahmad Truyono, Pabandabinsiaplat Koopsau l Mayor Adm Deddy Eko W, Kepala Bappelitbangda Kab. Purbalingga Bpk. Siswanto, S.Pt., M.Si., Mewakili Kepala Dinhub Kab. Pbg, Sekdin Bpk. Daroni, SH., Mewakili Dandim 0702/Pbg Letda Inf Suriyono, Perwakilan RSU Goeteng Ibu. Winarti, Perwakilan Baznas Bpk. Dhumaidi, Perwakilan Dinsos Bpk. Mukhsinun, Camat Bukateja Drs. Harsono, Danramil Bukateja Kapten Inf D.S. Cahyadi, Wakapolsek Bukateja Iptu Agus N, dan tamu undangan lainnya.

Editors Team
Daisy Floren