Ade Yasin Ajak Kadin Turut Berperan Aktif dalam Pemulihan Ekonomi Daerah

Ade Yasin Ajak Kadin Turut Berperan Aktif dalam Pemulihan Ekonomi Daerah

Smallest Font
Largest Font

BOGOR | liputan12 – Bupati Bogor Ade Yasin mengajak Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bogor turut serta berperan aktif dalam pemulihan ekonomi daerah. Sebab, di dalam Kadin ada berbagai macam kalangan, mulai dari pengusaha, UMKM dan lain-lain.

“Untuk itu, saya mengajak Kadin terus bersinergi dengan pemerintah daerah, sehingga pemulihan ekonomi benar-benar terwujud,” ujar Ade Yasin usai menghadiri rapat koordinasi wilayah (Rakorwil) II Kadin Jawa Barat dan Silaturahmi Ramadhan Kadin Kabupaten Bogor, di Bigland Sentul Hotel & Convention, Babakan Madang, Kamis (14/42022)

“Saya juga menginstruksikan kepada semua dinas dan stakholder agar memiliki semangat dalam pemulihan ekonomi, termasuk kita akan terus menjalankan program Samisade untuk pemulihan ekonomi,” sambungnya.

Bupat Bogor Ade Yasin saat menghadiri rapat koordinasi wilayah (Rakorwil) II Kadin Jawa Barat dan Silaturahmi Ramadhan Kadin Kabupaten Bogor, di Bigland Sentul Hotel & Convention, Babakan Madang, Kamis (14/42022)

Ade Yasin menekankan, ini saatnya kita bersama-sama melakukan pemulihan ekonomi karena pandemi sudah mulai melandai, tinggal kita menunggu keputusan pemerintah pusat apakah pandemi ini menjadi endemi.

“Saya sudah berpesan kepada Kadin Kabupaten Bogor agar terus bersinergi dengan Pemkab Bogor dalam rangka pemulihan ekonomi,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan Bupati, sebetulnya kalau soal dampak pandemi di Kabupaten Bogor dilihat dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) tidak terganggu, artinya tidak ada penurunan pendapatan, kondisi APBD pun normal.

“Saya kira kini tinggal penyesuaian antara masa-masa keterbatasan akibat PPKM dengan pelonggaran yang terjadi saat ini,” kata Ade Yasin.

Sementara, Ketua Kadin Kabupaten Bogor Sintha Dec Checawati mengatakan, bahwa dirinya sudah mengajak semua pengurus dan anggota Kadin untuk bersama-sama membantu pemulihan ekonomi daerah Kabupaten Bogor.

Sebab, menurut Sintha, dengan terwujudnya pemulihan ekonomi daerah tentunya daya beli masyarakat juga meningkat, hingga kami juga berkepentingan dalam keberlangsungan dunia usaha.

“Saya sudah mengajak semua pengurus dan anggota Kadin untuk bersama-sama membantu pemerintah daerah,” kata Sintha Dec Checawati.

Sintha memaparkan, pada bulan Juni sampai Agustus 2022 ini Insyaallah Kadin Kabupaten Bogor akan melaksanakan rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Jadi Bogor ke-540 dan Hari Ulang Tahun RI ke-77.

Kegiatan yang diberi tagline “Bakti Kadin di Bumi Tegar Beriman” ini, lanjut Sintha, tentunya dilaksanakan dengan bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemkab Bogor.

“Insyaallah semuanya akan diisi dengan kegiatan pengembangan usaha, dan target kami adalah pada bulan agustus 2022 ada beberapa produk baru dari UMKM Kabupaten Bogor yang produknya bisa menembus pasar ekspor internasional,” papar Sintha.

“Program Bakti Kadin juga akan mengadvokasi para pengusaha UMKM hingga 62 jenis usahanya siap ekspor, legalitas dan sertifikasinya akan kami bantu,” tandasnya.

Di sisi lain, Sintha menambahkan, pada momentum Rakorwil II Kadin Jawa Barat ini, kami juga ingin berbagi kebahagiaan dalam bentuk pemberian santunan bagi anak yatim sebanyak 200 orang.

“Santunan yang kami berikan, Alhamdulillah seluruhnya berasal dari pengurus Kadin Kabupaten Bogor,” tuturnya.

Editor                    : Lekat Azadi
Copyright © liputan12.id 2022

Editors Team
Daisy Floren